Selasa, 09 Juli 2013

Pepes Tahu Ikan Peda

 

Bahan :
1 buah tahu cina (400 gram), haluskan
1 buah ikan peda (120 gram), goreng, suwir kasar
1 butir telur, kocok lepas
1 buah tomat, potong-potong
3 tangkai daun kemangi, petiki
18 buah rawit hijau utuh
daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm kunyit, bakar
2 buah cabai merah keriting
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya


Cara Pengolahan :
  1. Campur tahu cina, ikan peda, telur, dan. Aduk rata. Ambil daun pisang. Beri tomat, daun kemangi, dan cabai rawit hijau.
  2. Sendokkan campuran tahu cina.
  3. Bungkus bentuk pepes. Semat dengan lidi.
  4. Kukus 25 menit diatas api sedang sampai matang.

source : www.sajiansedap.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar