Senin, 23 September 2013

Ayam Panggang Pedas ala Chef Degan

Bahan :
1,2 kilogram ayam utuh, dibelah

Bumbu halus:
200 gram cabai merah keriting
50 gram bawang putih
50 gram bawang merah
25 gram kencur
5 gram terasi
15 gram garam, (bisa disesuaikan dengan selera )
5 gram merica bubuk, (atau bisa disesuaikan dengan selera )
30 gram asam jawa, rendam, diambil airnya
5 gram jahe
3 sendok makan kecap manis
Minyak sayur secukupnya

Cara membuat :

  1. Siapkan wajan. Beri minyak sayur. Nyalakan api lalu tumis bahan yang dibuat halus hingga harum.
  2. Lumuri ayam yang telah dibelah menggunakan garam dan merica, kemudian lumuri juga dengan bumbu halus yang telah ditumis.
  3. Tata pada loyang yang telah disemir minyak, tutup menggunakan aluminum foil atau daun pisang.
  4. Masukkan pada oven dengan suhu 250 derajat Celcius kurang lebih satu jam.
  5. Buka aluminum foil dan masukkan kembali ke dalam oven. Biarkan selama 30 menit sampai ayam berwarna kecoklatan.

source : http://masakanmama.com/resep-masakan-ayam/blog

Tidak ada komentar:

Posting Komentar